Skip to main content
ArticlesartikelKursus Bahasa Inggris

Cara Belajar Bahasa Inggris (Conversation)

By January 29, 2019No Comments

Belajar Bahasa Inggris Conversation

Bahasa Inggris menjadi penting untuk setiap orang. Itu karena Bahasa Inggris menjadi pintu untuk mempersiapkan persaingan yang ada.  Bahasa Inggris pun menjadi nilai tersendiri untuk meningkatkan kualitas diri. Kita akan lebih mudah mengikuti perkembangan zaman melalui Bahasa Inggris. Selain itu, Bahasa Inggris menjadi modal utama untuk berkomunikasi dengan setiap orang di berbagai negara.

Dengan modal Bahasa Inggris Anda akan mudah bergaul. Sama seperti ketika Anda mencari pekerjaan dan memperluas lapangan bisnis. Oleh karena itu Bahasa Inggris haruslah Anda kuasai. Banyak perusahaan nasional maupun internasional yang membutuhkan pegawai mahir dalam berbahasa Inggris. Tentu saja Anda tidak ingin ketinggalan di era sekarang ini kan?

Sudah saatnya Anda belajar percakapan Bahasa Inggris sejak sekarang. Supaya lebih mudah belajar Bahasa Inggris. Biasanya bergabung di tempat kursus Bahasa Inggris akan lebih membantu dalam belajar. Ada 4 cara untuk lebih menguasai Bahasa Inggris, simaklah ulasan berikut ini

4 Cara Menguasai Bahasa Inggris Dengan Cepat

  1. Reading

Reading dalam Bahasa Indonesia adalah membaca. Anda bisa menguasai Bahasa Inggris salah satunya dengan cara memperbanyak membaca literature berbahasa Inggris. Anda bisa memulai membaca bacaan-bacaan ringan. Setelah itu mulailah membaca literature Bahasa Inggris yang lebih berat seperti jurnal artikel dan sebagainya.

 

  1. Writing

Writing adalah kegiatan menulis. Setelah Anda membaca praktikkan melalui kegiatan menulis. Ini merupakan cara untuk belajar mengolah struktur kalimat. Anda pun bisa mulai menulis seperti menulis curhatan di buku harian. Kebiasaan ini bisa Anda terapkan setiap harinya. Otomatis cara ini akan membantu menambah perbendaharaan kata Bahasa Inggris.

 

  1. Listening

Listening adalah kegiatan mendengarkan. Cara ini bisa Anda lakukan dengan menonton film berbahasa Inggris. Selain itu, Anda juga bisa belajar listening melalui lagu dan beberapa percakapan di media sosial. Bila diterapkan setiap hari cara ini ampuh untuk menambah kosa kata Bahasa Inggris Anda.

 

  1. Speaking

Speaking merupakan kegiatan berbicara. Tentu saja berbicara dengan menggunakan Bahasa Inggris. Biasanya orang tidak percaya diri untuk memulai berbicara dengan Bahasa Inggris. Setelah Anda melalui proses reading, writing and speaking langkah berikutnya adalah speaking. Kegiatan ini memang sulit bila tidak dibiasakan.

Cara Ampuh Lain Belajar Bahasa Inggris

  1. Perbanyak Vocabullary

Memperbanyak kosa kata ini bisa dilakukan dengan mengamati benda sekitar. Mengamati benda-benda tersebut dan catat menggunakan Bahasa Inggris. Lakukan cara ini setiap hari, tentunya akan menambah perbendaharaan kata Anda.

 

  1. Tidak terpaku pada grammar

Biasanya saat belajar writing dan speaking orang-orang akan terpaku pada grammar. Namun, karena kita masih belajar jangan berpacu pada grammar. Cobalah berani untuk mencoba tanpa menggunakan grammar.

 

  1. Berkumpul dengan teman yang menguasai Bahasa Inggris

Cobalah untuk berkumpul dengan teman yang menguasai Bahasa Inggris. Berkumpul dengan mereka akan membantu mengoreksi kesalahan dalam pelafalan yang diucapkan. Selain itu cara ini merupakan praktik langsung dalam belajar Bahasa Inggris.

  1. Belajar Bahasa Inggris dengan cermin

Cara unik ini bisa Anda lakukan 2 sampai 3 menit. Proses ini dilakukan untuk melihat bentuk ucapan, gesture dan mimik wajah. Lakukan ini setiap hari untuk menambah kosa kata Anda. Selain itu, cara ini awal untuk mencoba melihat cara pelafalan dengan baik.

 

  1. Belajar di tempat kursus Bahasa Inggris

Cara ampuh lain adalah belajar di tempat kursus. Pilihlah tempat kursus yang sudah banyak dikunjungi. Tempat kursus yang familiar dan berkualitas pasti membuat belajar Anda lebih nyaman.

Tempat kursus yang nyaman ini bisa Anda temukan di tempat Kursus kami ESQ Course. ESQ Course akan membantu Anda belajar Bahasa Inggris yang cepat dan menyenangkan. Segera gabung bersama kami di ESQ Course. Untuk info lengkapnya bisa mengunjungi link ini http://esqcourse.com/kamus-bahasa-inggris/.