Apa itu clause? Pada artikel ini kami akan menjelaskan clause secara sederhana untuk melengkapi pengetahuan grammar bahasa Inggris Anda lebih jauh.
Pengertian
Menurut KBBI, klausa atau clause adalah satuan gramatikal berupa kumpulan kata, di antaranya merupakan subjek dan predikat, dan berpotensi menjadi sebuah kalimat.
Pengertian ini barangkali membuat Anda bingung. Kalau begitu bagaimana cara membedakan clause dan kalimat? Anda dapat menyimak ulasan berikut.
Jenis Clause
Clause terbagi menjadi dua jenis berdasarkan fungsinya. Yang pertama adalah independent clause, dan yang kedua adalah dependent clause.
Independent Clause
Independent clause, sering juga disebut main clause, adalah klausa yang memenuhi syarat untuk menjadi kalimat mandiri. Dalam bahasa Indonesia, klausa ini disebut juga kalimat inti dan/atau induk kalimat, Contohnya:
- Edward is sleepy.
- Avery enjoys singing pop songs.
- Connor loves reading.
Dependent Clause
Sedangkan dependent clause adalah jenis clause yang fungsinya sebagai pelengkap. Klausa ini tidak dapat berdiri sendiri, dan membutuhkan klausa lain agar dapat menjadi sebuah kalimat yang genap. Contohnya:
- Edward is sleepy when the clock strikes nine.
- Avery enjoys singing pop songs while she washes her dishes.
- Connor, who is very curious, loves reading.
Adapun dependent clause dapat diklasifikasikan menjadi beberapa jenis lagi:
- Noun clause:
Clause yang fungsinya sebagai nomina.
Contoh: Sarah ate what was presented on the table.
Julie kept everything that the prince gave her.
- Adjective clause:
Clause yang fungsinya sebagai ajektiva.
Contoh: Susie, who was upset, refused to eat her vegetables.
My cat, who is very grumpy, scratches every stranger who approaches her.
- Adverb clause:
Clause yang fungsinya memberi keterangan pada predikat.
Contoh: Mother will go to work after she cleans her room.
Sylvia reads by the window where the sun is the brightest.Apakah sekarang Anda sudah memahami apa itu clause? Kami harap artikel ini bermanfaat untuk Anda. Namun tentunya artikel pendek ini tidak dapat mencakup semuanya. Anda dapat mempelajari bahasa Inggris lebih lanjut bersama ESQ English Course.