Skip to main content
Uncategorized

Ini Alasan Kenapa Anda Perlu Mengikuti TOEFL Prediction Test

By June 4, 2018No Comments

ESQ Course Blog – Sertifikat TOEFL dengan skor tinggi adalah salah satu poin penting yang harus Anda miliki jika ingin lulus seleksi beasiswa ke luar negeri. Untuk bisa mendapatkan sertifikat tersebut, Sahabat ESQ tentu harus mengikuti tes TOEFL resmi terlebih dahulu.

Untuk bisa mendapat skor tinggi tersebut tentu dibutuhkan persiapan yang matang. Misalnya dengan belajar sendiri atau ikut kursus bahasa Inggris dan mengambil program khusus TOEFL Test Preparation.

Selain dua hal di atas, TOEFL Prediction Test juga jadi aspek yang sangat Anda butuhkan sebelum mengikuti tes sebenarnya. Tes prediksi ini akan sangat membantu Anda untuk dapat meraih nilai yang diharapkan lho.

Masih belum yakin mengikuti tes ini? Beberapa alasan berikut ini tentu bisa meyakinkan Sahabat ESQ.

1. Simulasi Tes TOEFL yang Sesungguhnya

Tes prakiraan ini bisa menjadi sarana simulasi agar Anda bisa mendapatkan gambaran bagaimana tes TOEFL yang sesungguhnya.

Format tes yang diberikan tidak akan jauh berbeda dengan tes sesungguhnya. Kemampuan Listening Comprehension, Structure and Written Expression, dan Reading Comprehension Anda akan dilatih melalui tes ini.

2. Evaluasi Kemampuan Diri

Meskipun skornya tidak seakurat tes TOEFL asli, hasil dari TOEFL Prediction Test ini bisa dijadikan sebagai bahan acuan untuk Anda. Anda jadi lebih tahu bagian mana yang harus ditingkatkan dan dipertahankan. Sahabat ESQ pun jadi lebih tahu strategi apa yang harus dilakukan untuk bisa mencapai skor yang diinginkan.

3. Lebih Percaya Diri Saat Mengikuti Tes TOEFL

Seiring dengan itu semua, Sahabat ESQ tentu akan semakin percaya diri ketika mengikuti tes TOEFL nanti. Anda tidak akan merasa khawatir kesulitan dalam mengerjakannya. Sebab, Anda sudah tahu gambaran soalnya seperti apa. Anda pun sudah memilih strategi apa yang bisa digunakan untuk mendapatkan skor tinggi tersebut.

Nah, buat Anda yang sedang mempersiapkan diri mengikuti seleksi beasiswa dan belum mengikuti tes TOEFL ITP atau IBT, tidak ada salahnya lho mengikuti TOEFL Prediction Test di ESQ Course. Di bulan Juni 2018 ini, ESQ Course memiliki program spesial khusus untuk Anda yang ingin mengikuti tes tersebut.

Selama bulan Juni, Anda bisa bebas memilih sendiri jadwal ujian sesuai ketersediaan waktu yang dimiliki. Dengan begitu, Anda tak perlu repot menunggu jadwal yang diselenggarkan dari lembaga kursus bahasa Inggris. Hal ini tentu sangat memudahkan Anda yang punya kesibukan.

Yuk, daftar sekarang.

Segera hubungi tim ESQ Course di kontak 0812-8969-9965 (WA Available) atau kunjungi website resmi kami di www.esqcourse.com

=====

#note : Pemilihan tanggal tidak berlaku di tanggal merah atau libur Lebaran